Kajian subuh edisi 22 september 2021
Setiap subuh sagusapop selalu memberi ilmu yang bermanfaat bagi hamba Allah yang ingin selamat dari dunia dan akhirat menjadi bahagia. Sahabat sagusapop begitu antusias ketika pak salim mebacakan ayat-ayat mulia yang membuat hati bergetar seolah hidup tinggal sebentar.
Dan yang paling berkesan kajian subuh kali ini ketika bunda Fenti Membacakan tafsir surat Attaghabun ayat 14, berkaitan dengan keluarga dekat dan tercinta, ternyata kadang menjadi sebuah tipuan belaka.
Ternyata sekalipun kita tak ada jarak dengan istiri/ suami dan anak rupanya mereka bisa menjadi penghancur hidup kita baik didunia maupun dibakhirat nantinya. Sebab kadang kala mereka akan menjadi musuh bagi kita.
Sebagai pesan yang bisa diambil dari kajian subuh pada hari Rabu, 22 September 2021 adalah mari kita berusaha semaksimal mungkin mendidik keluarga kita dengan pendidikan agama yang baik, supaya mereka tetap menjadi orang -orang hidup bahagia bersama kita mulai dari dunia sampai akhirat nantinya.
Maka kita boleh cinta terhadap pasangan, terhadap anak, namun jangan berlebihan. Cintailah keluarga dengan sedang -sedang saja. Sebab ketika cinta berlebihan maka bisa saja suatu saat cinta itu akan berubah menjadi benci dan permusuhan.
Begitu juga sebaliknya benci juga harus sedang saja, tidak boleh berlebihan karna suatu waktu nantinya apa yang kita benci menjadi sebuah kecintaan.
Wallahu A'l bisshawaab
Terimakasih
#semangat baru#dalam menulis#
Komentar
Posting Komentar